Juara bertahan ambil bagian di turnamen futsal Merantau Cup 2015. Turnamen yang diselenggarakan oleh Merantau Club, diadakan di Hall Bulutangkis Universitas Negeri Yogyakarta pada tanggal 1 & 8 April 2015, dengan langsung mempertandingkan partai semifinal karena hanya diikuti 4 tim peserta termasuk JBC. Menurut hasil undian yang hanya dilakukan panitia secara intern, JBC harus berhadapan dengan tim kuat, Lions Warriors. Partai semifinal lainnya mempertemukan tim Il Jalapeno dengan Sigurvegari. Peraturan permainan yang menarik adalah, semua tim diwajibkan memainkan 1 pemain putri, dan boleh diganti setelah 3 menit permainan.
JBC mempersiapkan tim dengan memperbanyak intensitas latihan dan mematangkan strategi permainan sesuai instruksi pelatih Galih Lian. Untuk menghadapi turnamen ini, JBC mengadakan TC di Kanada selama 7 hari. Sesuai dengan komitmen Nineroom selaku sponsor bagi JBC, bahwa Nineroom akan turut andil dalam membangun JBC, untuk menjadi tim yang disegani lawan. TC di Kanada yang tentu saja memakan biaya yang tidak sedikit, sepenuhnya di tanggung manajemen Nineroom Industries.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar